PEMASYARAKATAN SEHAT HBP KE-60, Lapas Perempuan Tenggarong Gelar Penyuluhan Kesehatan dan Pemeriksaan Kesehatan bagi Petugas dan Warga Binaan

436422971 18264117670226670 1136430036757417856 n

 

Tenggarong - Lapas Perempuan Kelas IIA Tenggarong laksanakan kegiatan Penyuluhan dan Pemeriksaan Kesehatan bagi Petugas dan Warga Binaan dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan ke 60, Jum'at (19/04). Materi yang diberikan yaitu tentang Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Target penyuluhan dan pemeriksaan kesehatan ini bukan hanya Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) namun juga Pegawai Lapas Perempuan Kelas IIA Tenggarong. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas kesehatan yang menjadi awal dari kontribusi Petugas dan WBP dalam menjalani perilaku kehidupan sehari-hari yang bersih dan sehat. Kepala Lapas Perempuan Tenggarong, Triana Agustin menyampaikan apresiasi atas kerjasama yang terjalin antara Lapas Perempuan Tenggarong, Dinas Kesehatan Kutai Kartanegara, dan Puskesmas Rapak Mahang Tenggarong dalam menyelenggarakan kegiatan ini. "Kesehatan merupakan hak asasi untuk setiap individu termasuk bagi warga binaan. Bukan berarti dibalik jeruji kita tidak bisa mendapatkan fasilitas kesehatan. Mudah-mudahan hal ini dapat memberikan manfaat bagi kita semua tentunya dalam mewujudkan Lapas sehat",ujarnya.

 

436308510 18264117706226670 1257322098669803363 n

 

436442971 18264117715226670 819564066500435482 n

logo besar kuning
 
LAPAS PEREMPUAN KELAS IIA TENGGARONG
KANWIL KEMENKUMHAM KALIMANTAN TIMUR

Jl. Imam Bonjol, No. 37, Kelurahan Kampung Melayu, Tenggarong,
Kutai Kartanegara
+62 811 5598333 / 0541-6720100

Email Kehumasan
lpp.smd@gmail.com 

Email Aduan
lpp.smd@gmail.com

Hari ini43
Kemarin67
Minggu ini110
Bulan ini758
Total 16879

14-05-2024
ETAM (EDUKATIF, TRANSPARAN, AKTIF, DAN MELAYANI)